MALANG-BISNIS.com - Sejumlah blogger mancanegara ikut hadir dalam Pesta Blogger yang digelar hari ini, di gedung Smesco, Jakarta.
Selain berbagi pengalaman, mereka juga akan mendiskusikan efektivitas blogging sebagai upaya mendukung kewirausahaan.

"Selain akan diramaikan blogger daerah, sejumlah blogger mancanegara juga hadir," kata Ketua Panitia Pesta Blogger man Brotoseno di sela acara tersebut.

Para aktivis blogger asing itu di antaranya Brian Giesen asal Amerika Serikat (AS) yang berpengalaman di bidang social media.

"Mereka akan berdiskusi mengenai penggunaan blog untuk mendukung kewirausahaan (blogpreneur)," ujar dia.

Selain Iman, blogger mancanegara yang juga hadir adalah Mark Frauenfelder, pendiri grup blog terkenal BoeingBoeing.net.

Direktur Utama PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) Anindya Bakrie juga terlihat hadir di antara ribuan blogger yang memadati gedung yang memiliki desain unik mirip durian dan mampu menampung 1.000-1.200 orang tersebut.
Pesta Blogger itu merupakan temu nasional terbesar para blogger di Indonesia. Penyelenggaraan kali ini merupakan yang ketiga.(MB-8)

***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Membuat Web Langsung Jadi ? INDO9.COM